INOVASI EDUKASI KESEHATAN IBU HAMIL: PENDAMPINGAN KADER BERBASIS MODEL SMEERI MELALUI JINGLE EDUKATIF UNTUK MENINGKATKAN PENGETAHUAN TENTANG DETEKSI DINI TANDA BAHAYA KEHAMILAN

Authors

  • Nisma Nisma STIKes Yarsi Pontianak
  • Nurul Jamil STIKes Yarsi Pontianak
  • Nurul Hidayah STIKes Yarsi Pontianak

Keywords:

Kader Kesehatan, Tanda Bahaya Kehamilan, SMEERI, Jingle Edukatif

Abstract

Kesehatan ibu hamil mencerminkan kualitas sistem kesehatan suatu bangsa. Rendahnya pengetahuan ibu hamil dan keluarga terhadap tanda bahaya kehamilan menjadi tantangan utama yang membutuhkan solusi edukatif, terutama di wilayah pesisir yang memiliki keterbatasan akses layanan kesehatan. Program Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) ini bertujuan meningkatkan kapasitas kader kesehatan dalam deteksi dini tanda bahaya kehamilan melalui penerapan Model Self-Management Education for Pregnancy Risk (SMEERI) dengan media jingle edukatif sebagai sarana pembelajaran yang menarik, sederhana, dan mudah diingat. Kegiatan dilaksanakan di wilayah kerja Puskesmas Telok Pakkedai, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, dengan melibatkan 15 kader kesehatan sebagai peserta. Metode pelaksanaan meliputi pendampingan dan evaluasi pengetahuan kader melalui pre-test dan post-test. Hasil menunjukan nilai rata-rata pengetahuan kader meningkat dari 60% pada pre-test menjadi 93% pada post-test. Peningkatan ini mencerminkan efektivitas media jingle edukatif dalam memperkuat pengetahuan kader kesehatan.

References

Kementrian Kesehatan. (2023). Profil Kesehatan Indonesia 2023. Kementerian Kesehatan RI.

Lorig, K. R., & Holman, H. R. (2003). Self-Management Education: History, Definition, Outcomes and Mechanisms. Annals of Behavioral Medicine, 26(1), 1–7. https://doi.org/10.1207/s15324796abm2601_01

Nisma, N., Juliana, D., Hidayah, N., & Fitriah, F. (2024). Uji Efektivitas Model Self-Management Education for Pregnancy Risk (SMEERI) dalam Meningkatkan Kemampuan Diri Deteksi Dini Tanda Bahaya Kehamilan. Malahayati Nursing Journal, 6(8), 3103–3108. https://doi.org/10.33024/mnj.v6i8.15166

Purnomo, N. A. S. (2014). Resiliensi pada Pasien Stroke Ringan Ditinjau dari Jenis Kelamin. Jurnal Ilmiah Psikologi Terapan, 2(2), 241–262. https://doi.org/10.22219/jipt.v2i2.2000

Rahmawati I., Sudargo, T., & Paramastri, I. (2007). Pengaruh Penyuluhan dengan Media Audio Visual Terhadap Peningkatan Pengetahuan, Sikap dan Perilaku Ibu Balita Gizi Kurang dan Buruk di Kabupaten Kotawaringin Barat Propinsi Kalimantan Tengah. Jurnal Gizi Klinik Indonesia, 4(2), 69-77. http://dx.doi.org/10.22146/ijcn.17478

Downloads

Published

2025-10-09

How to Cite

Nisma, N., Jamil, N., & Hidayah, N. (2025). INOVASI EDUKASI KESEHATAN IBU HAMIL: PENDAMPINGAN KADER BERBASIS MODEL SMEERI MELALUI JINGLE EDUKATIF UNTUK MENINGKATKAN PENGETAHUAN TENTANG DETEKSI DINI TANDA BAHAYA KEHAMILAN. LEMBAH: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(1), 36–39. Retrieved from https://journal.stiapancamargapalu.ac.id/index.php/lembah/article/view/40