PEMBERDAYAAN BUMDES PETERNAKAN KAMBING MELALUI PENDEKATAN PARTICIPATORY ACTION RESEARCH (PAR): STUDI KASUS DESA KLETEKAN

Authors

  • M. Ulil Absor UIN Sunan Ampel Surabaya
  • Moh. Ansori UIN Sunan Ampel Surabaya

Keywords:

BUMDes Kletekan, Pengabdian, Masyarakat

Abstract

BUMDes Kletekan memiliki potensi besar dalam pengembangan unit usaha peternakan kambing, namun menghadapi berbagai kendala seperti rendahnya kapasitas teknis peternak, lemahnya kelembagaan, tidak tersedianya data historis ternak, serta minimnya standar operasional dalam pengelolaan usaha. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis proses pemberdayaan BUMDes peternakan melalui pendekatan Participatory Action Research (PAR) yang menekankan keterlibatan aktif masyarakat dalam setiap tahap. Metode PAR dilakukan melalui diskusi kelompok terfokus, transek desa, wawancara mendalam, sosialisasi teknis pemeliharaan ternak, serta pendampingan kelembagaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PAR mampu meningkatkan pengetahuan dan keterampilan peternak dalam pemilihan bibit, manajemen pakan, kesehatan ternak, dan pemeliharaan kandang. Selain itu, kapasitas kelembagaan BUMDes juga mengalami peningkatan melalui penyusunan SOP, perbaikan sistem pencatatan data, dan pembagian tugas yang lebih terstruktur. Partisipasi masyarakat meningkat, ditandai dengan terbentuknya kelompok peternak dan menguatnya praktik gotong royong. Penelitian ini menyimpulkan bahwa PAR efektif dalam mengoptimalkan pengelolaan BUMDes peternakan kambing dan berimplikasi pada peningkatan produktivitas ternak serta keberlanjutan ekonomi desa, sehingga dapat direplikasi sebagai model pemberdayaan berbasis komunitas di desa lain.

References

Agus Afandi, dkk. (2016). Modul Participatory Action Research (PAR) untuk Pengorganisasian Masyarakat. LPPM UINSA.

Andreas Andrie Djatmiko, Rama, M. A., & Ito, A. I. (2024). Urgensi strategi tata kelola budidaya ternak kambing dalam meningkatkan iklim persaingan sehat antar peternak (Di Desa Sukodono Kecamatan Karangrejo Kabupaten Tulungagung). Jurnal Penelitian Multidisiplin Terpadu, 8.

Ardiansyah Syam, M., & Djaddang, S. (2020). Literasi tata kelola BUMDes (Badan Usaha Milik Desa). Capacitarea: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Pancasila, 1, 67–79. https://doi.org/10.30874/capacitarea.2020.2

Berita Negara Republik Indonesia. (n.d.). www.peraturan.go.id

Febiana Nurdiyawati, E., & Munti’ah, S. (n.d.). Studi kasus BUMDes Anugrah Mulya di Kabupaten Madiun.

Harahap, M., & Siregar, A. (2020). Evaluasi kinerja produksi ternak kambing pada sistem usaha pembibitan dan penggemukan.

Himmatul Khasanah, Purnamasari, L., & Putu, L. (2020). Pengembangan pembibitan kambing peranakan etawah di Wonoasri, Kabupaten Jember. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Indonesia, 6, 162–169.

Joni Saputra, Sudirman, Ahmad Yani, & Ayu, I. W. (2024). Karakteristik pengembangan ternak kambing kacang di Kecamatan Moyo Hulu Kabupaten Sumbawa Provinsi Nusa Tenggara Barat. Jurnal Riset Kajian Teknologi & Lingkungan, 7.

Kartika, D., Widodo, E., & Hasan, M. (2020). Seleksi bibit unggul untuk meningkatkan produktivitas kambing pedaging. Jurnal Ilmu Peternakan Terapan, 9.

Konsep Pendirian dan Pengembangan BUMDes. (n.d.).

Novita, I., Hendri, R., & Adinugraha, H. (n.d.). Optimalisasi peran Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Singajaya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat (Studi kasus di Desa Bodas Kecamatan Watukumpul), 2(1).

Pranowo, D., & Nurhaliza, T. (2020). Adaptasi dan produktivitas kambing Saanen di iklim tropis. Jurnal Peternakan Tropis, 7, 56–65.

Rahman, A., & Lestari, D. (2018). Pengaruh kualitas bibit terhadap kinerja produksi ternak kambing. Jurnal Agro Peternakan, 7.

Safitri, N., & Azhari, A. (2021). Kajian performans kambing peranakan etawa pada usaha peternakan rakyat. Jurnal Peternakan Indonesia, 24, 88–95.

Siregar, N. A., & Wibowo, E. (2019). Potensi dan karakteristik kambing kacang sebagai plasma nutfah lokal. Jurnal Ilmu dan Teknologi Peternakan Tropis, 4, 101–108.

Suryani, N., Hasanah, R., & Anggraeni, T. (2021). Efektivitas sistem pemeliharaan kambing: Pembibitan vs penggemukan. Jurnal Peternakan Indonesia.

Tim MBKM Desa Gempolklutuk. (2025). Langkah manis dari pisang: Kreatif olah pisang kuatkan ekonomi desa, kolaborasi bersama Kader PKK Gempolklutuk.

Downloads

Published

2025-12-06

How to Cite

Absor, M. U., & Ansori, M. (2025). PEMBERDAYAAN BUMDES PETERNAKAN KAMBING MELALUI PENDEKATAN PARTICIPATORY ACTION RESEARCH (PAR): STUDI KASUS DESA KLETEKAN. LEMBAH: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(1), 67–78. Retrieved from https://journal.stiapancamargapalu.ac.id/index.php/lembah/article/view/51